Antisipasi Kriminalitas 3C, Giatkan Patroli di Daerah Rawan 

“Meski begitu, titik fokus kita yakni menuju ke Desa Tekana. Daerah ini jalannya masih banyak hutan dan sepi.  Ini sangat rawan orang untuk berbuat kejahatan,“ terang Kapolsek.

Selain gencar melakukan patroli, Polsek Simpang melalui anggota Bhabinkamtibmas selalu mengajak  Pemerintah  Desa agar bisa kembali untuk  menggiatkan siskamling.

“Jika ada ronda malam, orang yang hendak berbuat kejahatan akan berpikir dua kali,“ tutup Kapolsek AKP Azwan SH MH.

Meski gencar menggelar patroli, Kapolsek mengingatkan warga terus meningkatkan kewaspadaan.  Terutama jika melintas di daerah rawan.

Saat melakukan perjalanan untuk tidak mengendarai kendaraan sendirian. “Jika melintasi di kawasan yang rawan kriminalitas, usahakan jangan di jam tanggung,“ pesan Kapolsek. (1)

Pos terkait