BST Se Oku Raya Cair, simak Tanggalnya ini

BATURAJA TIMUR – Bantuan Sosial Tunai atau BST tahap 5 dan 6 tahun 2021, bakal dicairkan kantor Pos Baturaja.

“Senin (26/7) mungkin dibayarkan, ” ujar Kepala Kantor Pos Baturaja, Aldy Frandinca Renaldy, Jumat (23/7).

Bantuan yang berasal dari Kementrian Sosial itu, rencananya akan disalurkan untuk KPM se Oku Raya.

“Oku, Oku Timur dan Oku Selatan. Totalnya 44.564 KPM. Tapi rinciannya belum kami terima dari pusat, ” sebutnya.

Bantuan tersebut bakal diterima KPM sebesar Rp 600.000. Karena per KPM dianggarkan bantuan sebesar Rp 300 ribu/bulan.

“Pencairanna untuk dua bulan langsung, ” ungkapnya.

Proses pencairan bantuan mengedepankan protokol kesehatan ketat. Termasuk penjadwalan pencairan per kelurahan/desa.

“Untuk menghindari kerumunan warga saat mencairkan bantuan, ” tandasnya.

Pos terkait