Di tambahkan oleh Kades dirinya juga meminta kepada peserta untuk bisa menggali sumberdaya alam di tempat tinggalnya masing masing untuk bisa di olah menjadi sesuatu yang bernilai ekonomi,” Sebetulnya banyak sekali yang bisa kita olah di tempat kita ini.
Namun itu semua tergantung niat dari ibu ibu untuk bisa mencari inovasi sehingga bisa bermanfaat dan tentunya akan menjadi nilai jual sehingga akan mendapatkan pemasukan untuk keluarga kita.
Dan kami selaku Pemerintah Desa tentunya akan selalu siap mendukung dan mensupport sehingga usaha itu sendiri nantinya bisa berjalan.
Dan juga dalam kesempatan ini kami tak lupa mengucapkan permohonan maaf apa bila di sana sini banyak sekali kekurangan, ujar kades Adi Gautama
Sementara itu, Kabid PPA Nova Susanti S.Km MM, menyampaikan bahwasanya tujuannya di bentuknya Desa Prima itu sendiri untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” Ini adalah momentum yang baik bagi ibu ibu apa lagi Pemerintah Desa sangat mendukung serta mensupport kegiatan dari ibu ibu.