SELAMAT! Siswa MTsN 1 OKUS Juara I Lomba Vokalis Qasidah Provinsi Sumsel

Siswa MTs Negeri 1 OKU Selatan berhasil meraih juara pertama Lomba Festival Keagamaan (Vokalis Qasidah) tingkat anak-anak putra Sumatera Selatan tahun 2022, yang digelar di Asrama Haji, Palembang Jumat (29/7/2022).

Siswa atas nama M. Firdaus Al-Fajri meraih Juara pertama setelah berhasil menyisihkan peserta dari 11 kabupaten/kota di provinsi di Sumsel.

Atas prestasinya, M. Firdaus Al-Fajri berhasil meraih trofi dan uang pembinaan dari Gubernur Sumsel sebesar Rp 5 juta.

“Alhamdulilah ini adalah hadiah yang terindah bagi saya.  Dan saya akan terus berlatih guna menghadapi lomba di ajang selanjutnya, terimakasih doa dan dukungan semuanya,” ujar Al-Fajri, siswa yang masih duduk di bangku kelas 9.1 ini.

Sebelumnya, Kepala Biro Kesra Setda Pemprov Sumsel Abdul Hamid mengatakan,  bahwa festival keagamaan itu diikuti oleh 300 peserta dari 11 kabupaten/kota Provinsi Sumsel.

Pos terkait