Ujian Beladiri, Jadi Syarat Penting Kenaikan Pangkat Polisi

“Karena menjadi syarat utama saat mengikuti seleksi pendidikan, masuk dalam aplikasi e-Binjas Polri, serta sebagai syarat pengusulan naik pangkat dan pendidikan lanjutan bagi PNS Polri, maka seluruhnya wajib mengikuti ujian beladiri ini secara sungguh-sungguh,” jelas Kompol Alvian.

Menurut Kompol Alvian, Ujian beladiri ini mencakup berbagai materi, antara lain teknik dasar beladiri, teknik beladiri tanpa alat, serta teknik beladiri dengan alat atau menghadapi lawan tanpa senjata.” Setiap peserta akan dinilai berdasarkan ketepatan dan kesempurnaan gerakan saat diuji oleh panitia.” Terangnya

Kompol Alvian menegaskan bahwa, ujian beladiri Polri ini dilakukan secara periodik setiap enam bulan sekali sebagai bagian dari upaya pemeliharaan dan peningkatan kemampuan beladiri personel. Hal ini bertujuan agar setiap anggota tetap memiliki keterampilan beladiri yang mumpuni dalam menjalankan tugas di lapangan.

Pos terkait