Ia dan warga desa lainnya berharap Pemerintah bisa untuk memfasilitasi agar di Desa mereka bisa berdiri tower provider.
”Harapan kami dibangun tower. Sehingga kalau ingin berkomusikasi kami tak perlu lagi ke desa tetangga untuk sekadar mencari sinyal seluler,” ucapnya.
Keinginan warga untuk segera dibangun tower provider sendiri sebenarnya sudah direspon pemerintah desa. Kades Gemiung Muhamad Lekat, mengaku telah mengajukan proposal melalui Dinas Perhubungan OKU Selatan.
Namun sampai saat ini belum ada realisasi. Dan karena ini salahh satu kebutuhan mendesak. Sekali lagi dia berharap Pemkab OKUS dapat menfasilitasi pembungan tower provider.
“Sebab, Desa Gemiung sebagian besar petani jagung. Petani membutuhkan informasi soal harga jagung, dan lainnya,” pungkasnya (1)